Senin, 28 November 2011

ASAL MULA RUPIAH


Rupiah (Rp) adalah mata uang resmi Indonesia. Mata uang ini dicetak dan diatur penggunaannya oleh Bank Indonesia, dengan kode ISO 4217 IDR. Secara tidak formal, orang Indonesia juga menyebut mata uang ini dengan nama "perak". Satu rupiah dibagi menjadi 100 sen, walaupun inflasi telah membuatnya tidak digunakan lagi kecuali hanya pada pencatatan di pembukuan bank.
Description: http://akupunmenulis.files.wordpress.com/2009/07/money-koin1.jpg      Description: Denominasi uang kertas Rupiah (yang saat ini beredar)
            Perkataan “rupiah” berasal dari perkataan “Rupee”, satuan mata uang India. Indonesia telah menggunakan mata uang Gulden Belanda dari tahun 1610 hingga 1817. Setelah tahun 1817, dikenalkan mata uang Gulden Hindia Belanda.

             Mata uang rupiah pertama kali diperkenalkan secara resmi pada waktu Pendudukan Jepang sewaktu Perang Dunia ke-2, dengan nama rupiah Hindia Belanda. Setelah berakhirnya perang, Bank Jawa (Javaans Bank, selanjutnya menjadi Bank Indonesia) memperkenalkan mata uang rupiah jawa sebagai pengganti.

            Mata uang gulden NICA yang dibuat oleh Sekutu dan beberapa mata uang yang dicetak kumpulan gerilya juga berlaku pada masa itu.

            Sejak 2 November 1949, empat tahun setelah merdeka, Indonesia menetapkan Rupiah sebagai mata uang kebangsaannya yang baru. Kepulauan Riau dan Irian Barat memiliki variasi rupiah mereka sendiri tetapi penggunaan mereka dibubarkan pada tahun 1964 di Riau dan 1974 di Irian Barat.

            Krisis ekonomi Asia tahun 1998 menyebabkan nilai rupiah jatuh sebanyak 35% dan membawa kejatuhan pemerintahan Soeharto.

            Rupiah merupakan mata uang yang boleh ditukar dengan bebas tetapi didagangkan dengan pinalti disebabkan kadar inflasi yang tinggi .


            Satuan di bawah rupiah Rupiah memiliki satuan di bawahnya. Pada masa awal kemerdekaan, rupiah disamakan nilainya dengan gulden Hindia Belanda, sehingga dipakai pula satuan-satuan yang lebih kecil yang berlaku di masa kolonial.

            Berikut adalah satuan-satuan yang pernah dipakai namun tidak lagi dipakai karena penurunan nilai rupiah menyebabkan satuan itu tidak bernilai penting.
sen, seperseratus rupiah (ada koin pecahan satu dan lima sen) cepeng, hepeng, seperempat sen, dari feng, dipakai di kalangan Tionghoa peser, setengah sen pincang, satu setengah sen gobang atau benggol, dua setengah sen ketip/kelip/stuiver (Bld.), lima sen (ada koin pecahannya) picis, sepuluh sen (ada koin pecahannya) tali, seperempat rupiah (25 sen, ada koin pecahan 25 dan 50 sen) Terdapat pula satuan uang, yang nilainya adalah sepertiga tali.

Satuan di atas rupiah
Terdapat dua satuan di atas rupiah yang sekarang juga tidak dipakai lagi.
·         ringgit, dua setengah rupiah (pernah ada koin pecahannya)
·         kupang, setengah ringgit
Sejarah nilai tukar rupiah terhadap 1 USD
Berdasarkan laporan akhir tahun sebagai berikut:
Tahun
Rupiah
1946-1949
tidak diketahui
1949
3,8
1950
7,6
1952
11.4
1962
1205
1965
2295
1965
4995
1964-1970
250
1970-1971
378
1971-1978
415
1978
625
1980
626
1985
1110
1990
1842
1995
2248
1999
7810
2000
8396
2001
10265
2002
9260
2003
8570
2004
8985
2005
9705
2006
9200
2007
9125
2008
9666
2009
10300
2010
8920
sumber :
1.   untuk tahun tahun 1965-2009 bisa dilihat di situs sauder school of business 
2.   untuk tahun 1945-1949 rupiah masih dalam taraf mencari pengakuan dari luar negeri
3.   untuk tahun 1950-an, rupiah dipatok tinggi tetapi sebenarnya di pasar gelap rupiah diperdagangkan jauh lebih rendah
4.   untuk tahun 1950 nilai Rp 7,6/USD adalah untuk eksport dan Rp 11.4/ USD adalah untuk import
5.   untuk tahun 1964 dasarnya adalah UU No. 32/1964
6.   tahun 1965 diperkenalkan rupah baru dengan mencoret 3 angka nol
7.   untuk tahun 1970, 1971, 1978 adalah devaluasi yang dilakukan dalam keadaan mata uang ditentuka nilainya terhadap dolar oleh pemerintah 
8.   diberlakukan sistem Nilai Tukar Mengambang Terkendali mulai tahun 1978 sampai Juli 1997
9.   imf yang dikutip nation master utk 1980,1985,1990,1995,2000,2005
10. untuk tahun 1999, 2001, 2002, 2003, 2004 
11. untuk perkiraan tahun 2006
12. untuk perkiraan tahun 2007 
13. untuk tahun 2008
14. untuk tahun 2009 dan perkiraan 2010

 

Denominasi

Rupiah Kertas [1]
Nilai
TE
Ukuran
Warna Dominan
Pengamatan
Sebaliknya
Tanda Air
Tahun Nilai Pertama
Ketersediaan


136×68 mm
Tidak tersedia/tidak berlaku


1992
140×68 mm
Rumah tradisional Kalimantan Timur


141×65 mm
1952
Masih tersedia/masih berlaku



Tarian Adat Dayak


143×65 mm
Perempuan menenun


148×72 mm




152×72 mm


2005
152×72 mm


151×65 mm
2004




Rupiah Koin [2]
Nilai
TE
Diameter
Ketebalan
Berat
Material
Pengamatan
Sebaliknya
Ketersediaan
22 mm
1,4 mm
1,42 g
Burung Sikatan
Gambar "1"
Tidak tersedia/tidak berlaku
t.d.
t.d.
t.d.
Potret samping Soekarno
Gambar "2 1/2"
23 mm
1,7 mm
1,38 g
Gambar "5"
18 mm
1,98 mm
1,22 g
Buah Pala
1991
20 mm
1,58 mm
3,18 g
Aluminum/Perunggu
Gambar "50" dan Komodo
20 mm
2 mm
1,36 g
Aluminum
Gambar "50" dan Burung Kepondang
Jarang/masih berlaku
23 mm
2,3 mm
2,38 g
Burung Kakaktua Raja
Masih tersedia/masih berlaku
23 mm
2,3 mm
2,38 g
Burung Jalak Bali
24 mm
1,83 mm
5,34 g
Almunium/Perunggu
Bunga Melati
Jarang/masih berlaku
2003
27 mm
2,5 mm
3,1 g
Almunium
Masih tersedia/masih berlaku
26 mm
2 mm
8,6 g
Nikel/Perunggu
Gambar "1000" dan Pohon Kelapa sawit
Jarang/masih berlaku
2010
24 mm
1,6 mm
4,5 g
Nikel & Baja
Garuda Pancasila dan "1000"
Angklung dan Gedung Sate
Tersedia/masih berlaku
* TE: Tahun Emisi

Redenominasi Rupiah 
            Redenominasi Rupiah adalah sebuah rencana kebijakan Bank Indonesia, sebagai otoritas moneter di Indonesia, dalam rangka pengurangan nilai pecahan mata uang Rupiah tanpa mengurangi nilainya dengan cara menghilangkan tiga atau empat angka nol terakhir. Rencana kebijakan ini dilontarkan oleh Bank Indonesia pada awal Mei 2010 dan dikonfirmasikan oleh Gubernur BI terpilih,Darmin Nasution, pada 31 Juli 2010. Kebijakan redenominasi ini diambil setelah hasil riset Bank Dunia menyebutkan bahwa uang pecahan Rupiah Indonesia Rp 100.000 adalah yang terbesar kedua di dunia setelah Dong Vietnam (VND) 500.000.

Daftar mata uang bernama seperti Rupiah

§  Rupee India (रुपया)
§  Rufiyaa Maldives (ދިވެހި ރުފިޔ)
§  Rupee Mauritia (roupie)
§  Rupee Nepal (रूपैयाँ)
§  Rupee Pakistan (روپي)
§  Rupee Seychelles (roupi, roupie)
§  Rupee Sri Lanka (ரூபாய்)

Sekarang sudah tidak ada

§  Rupee Afghanistan
§  Rupee Bhutan
§  Rupee Burma
§  Rupee Hindia Denmark
§  Rupee Afrika Timur (Britania)
§  Rupee Hindia Perancis (roupie)
§  Rupee Afrika Timur (Jerman) rupie
§  Rupee Teluk
§  Rupee Hyderabad
§  Rupia Somaliland Italia
§  Rupee Jawa
§  Roepiah Hindia Belanda
§  Rúpia Hindia Portugis
§  Rupiah Riau
§  Rupee Travancore
§  Rupiah Papua Barat
§  Rupee Zanzibar
§  Rupee Hylia


referensi :

Tidak ada komentar: